
Bagi anda yang ingin menjual rumah anda pada saat ini, anda dapat melakukan berbagai macam renovasi terhadap rumah yang hendak anda jual terlebih dahulu. Hal ini guna menaikkan nilai penjualan rumah tersebut. Renovasi yang paling tepat guna menaikkan harga jual rumah tersebut adalah dengan pengecatan ulang pada rumah yang hendak dijual. Cara tersebut merupakan cara yang sangat disarankan oleh sebagian besar agen penjual rumah untuk meraih keuntungan yang lebih dibandingkan dengan menjual rumah dengan kondisi cat yang lama. Menurut survey yang dilakukan di Amerika Serikat, biaya pengecatan pada rumah ditaksir mencapai nilai USD 500 hingga USD 750, namun hal tersebut dapat ditutup dengan peningkatan harga penjualan rumah yang berada dalam kisaran USD 1500 hingga USD 2000. Tentu hal tersebut dapat menutupi biaya yang digunakan untuk pengecatan rumah tersebut.
Namun dalam pengecatan rumah, tidak dapat dilakukan dengan cara yang sembarangan. Dalam memberikan warna yang baru pada rumah yang hendak anda jual, anda diminta untuk menghilangkan konsep yang bersifat pribadi. Dengan demikian, warna netral merupakan warna yang sangat tepat untuk mengantisipasi adanya konsep pribadi yang masih anda pertahankan. Namun, warna netral yang dimaksud bukan warna putih melainkan warna – warna cerah yang bersifat hangat. Pemilihan warna yang menarik juga dapat membuat pembeli rumah akan merasa nyaman menempati rumah tersebut. Pemberian warna dinding yang menarik tersebut bertujuan untuk menutup berbagai macam bagian yang terkena noda ataupun kusam.
Dalam memperbarui cat rumah, beberapa wilayah di dalam rumah perlu diperhatikan secara khusus. Wilayah yang pertama perlu diperhatikan adalah dapur. Wilayah yang satu ini merupakan wilayah yang sangat penting dalam rumah lantaran dapur digunakan untuk menghasilkan suatu masakan yang sangat lezat. Oleh karena itu, pengecatan dapur sangat penting untuk diperhatikan. Warna orange, kuning ataupun merah nampaknya sangat sesuai untuk diterapkan di dapur lantaran warna tersebut memberikan suasana yang nyaman. Sementara itu, area kamar mandi juga merupakan area yang penting untuk diperhatikan dalam hal pengecatan. Kamar yang berukuran kecil namun sangat perlu ini hendaknya dapat diberi warna yang cerah guna menciptakan suasana nyaman dan memberikan kesan yang luas pada kamar mandi tersebut.
Selain dapur dan kamar mandi, wilayah lain yang sangat penting adalah kamar tidur. Ruangan yang satu ini dapat dikatakan sebagai ruangan yang memerlukan perhatian khusus karena merupakan area yang paling penting. Kamar tidur sangat berfungsi penting dalam memulihkan kondisi pemilik rumah dengan cara beristirahat. Untuk memberikan rasa nyaman ketika sedang beristirahat, hendaknya warna dinding yang netral dan gelap dapat diterapkan pada dinding kamar tidur tersebut. Apabila di dalam kamar tidur terdapat kamar mandi, maka anda dapat memberikan warna yang berbeda pada kamar mandi tersebut dengan catatan warna tersebut masih dapat seirama dengan warna kamar tidur.