Merupakan hal yang wajar apabila setelah melahirkan perut serta pinggul akan lebih besar dari sebelumnya. Namun meski begitu, ibu tetap bisa membuat perut dan pinggul yang kendor kembali ramping dan membuat penampilan ibu menarik. Ibu tidak perlu cemas karena sebagian besar wanita yang melahirkan akan mengalami hal tersebut terlebih ada beberapa cara untuk kembali mengecilkan perut pasca persalinan normal. Namun yang perlu ibu ingat, proses melangsingkan tubuh ini tidak bisa instant.

- Menyusui merupakan hal pertama yang dapat ibu lakukan untuk mengecilkan perut pasca persalinan normal. Semua ibu sangat disarankan untuk memberi ASI eksklusif kepada anaknya setidaknya selama 6 bulan. Selain mencukupi kebutuhan gizi si anak dengan baik, dengan menyusui setiap hari, setidaknya ibu dapat mengurangi sekitar 5000 kalori.
- Cobalah untuk membiasakan untuk makan dengan porsi kecil namun sering. Dengan melakukannya secara rutin, cara seperti ini sangat efektif untuk menghindari penumpukan lemak dan kalori dalam tubuh ibu. Dengan demikian, ibu dapat mengontrol berat badan dengan baik.
- Memilih makanan yang rendah lemak serta rendah kalori. Namun meski begitu, bukan berarti ibu dapat melakukan batasan mengkonsumsi makanan-makanan tersebut secara drastis, karena buah hati ibu juga membutuhkan nutrisi-nutrisi tersebut untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangannya. Ibu dapat memina bantuan dalam pemilihan menu sehat serta meminta pengawasan dari orang-orang terdekat seperti suami atau keluarga. Dengan begitu ibu akan lebih terbantu dalam menjalankan pola hidup sehat.
- Memperbanyak minum air putih. Manfaat air putih bagi tubuh sangat banyak, diantaranya dapat mendetoks semua organ tubuh dari berbagai macam penyakit dan racun terutama pada saluran pencernaan. Selain itu, proses hidrasi dalam tubuh juga penting untuk membantu proses pencernaan yang lebih baik. Air putih juga dapat menahan rasa lapar sehingga membantu melangsingkan tubuh. Disamping itu, air putih mengurangi konsentrasi sodium dalam tubuh sehingga tubuh dapat mengeluarkan air yang lebih banyak pada pencernaan.
- Berolahraga rutin. Ibu dapat memilih olahraga ringan seperti senam untuk kembali mengencangkan otot-otot yang kendor pasca melahirkan.
- Melakukan latihan otot perut saat berdiri, duduk, atau berbaring. Cukup mudah untuk melakukan latihan ini, ibu cukup menarik perut ke bagian dalam dengan cara mengontraksikan otot perut dan tahan beberapa menit.
- Melatih otot perut dengan shoulder fit. Ibu dapat melakukan latihan ini dengan sangat mudah. Ibu hanya perlu menyiapkan matras dan berbaring terlentang di atasnya. Tekuk kaki dengan telapak kaki menyentuh lantai, hembuskan nafas dan kontraksikan pada otot perut, kemudian angkat kepala serta pundak. Tahan beberapa detik, turunkan kembali pundak dan kepala secara perlahan.
Demikian bunda beberapa trik mengecilkan perut pasca persalinan normal. Semoga bermanfaat dan segera bisa mengecilkan perut pasca persalinan normal.